MIU Login

Prodi PAI FITK UIN Malang Raih Penghargaan Best Prodi Kategori Jejaring Terbanyak pada Pertemuan Musyawarah Nasional PPPAII 2023

PAI FITK UIN Malang – Seperti tahun-tahun sebelumnya, prodi PAI FITK UIN Maulana Malik Ibrahim Malang turut serta menyukseskan acara tahunan Musyawarah Nasional Perkumpulan Prodi Pendidikan Agama Islam Indonesia (PP-PAI-I) 2023 di Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB) pada hari Rabu sampai Jum’at (19-21/07/2023).

Kegiatan yang dihadiri 116 pengelola prodi PAI se-Indonesia, dan lebih dari 150 peserta merupakan bagian dari sinergi untuk menguatkan posisi dan peranan PAI di kancah nasional dan internasional. Banyak agenda yang dibicarakan dalam pertemuan tersebut, yakni penguatan peran bidang-bidang dalam kepengurusan,  seperti bidang Pendidikan dan Kurikulum, Bidang Penelitian, Bidang Publikasi dan Jurnal, Bidang Pengembangan Organisasi dan Sumber Daya Manusia, Bidang Magang dan Praktik Profesi, Bidang Rekognisi dan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM), Bidang Akreditasi dan Penjaminan Mutu, Bidang Kerjasama, dan Bidang Pendanaan.

Dalam acara Musyawarah Nasional PP-PAI-I juga dilakukan penilaian oleh Tim Panitia terkait dengan pengelolaan prodi PAI se-Indonesia. Prodi PAI FITK UIN Malang mendapat penghargaan dengan kategori Best Prodi Jejaring Terbanyak. Penghargaan ini merupakan bentuk dari apresiasi yang positif untuk meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi.

Dengan mendapatkan penghargaan tersebut, efek benefitnya yaitu dapat meningkatkan reputasi Prodi PAI di kalangan akademisi, mahasiswa, dan stakeholder. Ini bisa membantu Prodi PAI menjadi lebih dikenal dan dihormati di tingkat nasional maupun internasional. Akses memperluas jaringan, Prodi PAI dapat mendapatkan akses lebih banyak ke sumber daya seperti beasiswa, bantuan dana penelitian, peralatan modern, dan kesempatan kolaborasi dengan institusi lain. Hal ini dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian yang dilakukan oleh Prodi PAI.

Melalui jejaring yang luas, Prodi PAI dapat berbagi pengetahuan dan pengalaman dengan institusi lain di bidang PAI. Ini dapat memperkaya kurikulum, metode pembelajaran, dan hasil penelitian yang dihasilkan. Selain itu, memperluas koneksi, Prodi PAI dapat membantu mahasiswa mendapatkan lebih banyak peluang kerja dan magang di berbagai institusi dan organisasi terkait. Ini akan meningkatkan daya saing lulusan dan membantu mereka mencapai karier yang sukses.

Manfaat lain yang tak kalah penting adalah Prodi PAI dapat menjalin kemitraan internasional dengan universitas atau lembaga di luar negeri. Hal ini bisa membuka peluang bagi mahasiswa untuk mengikuti program pertukaran, studi lanjutan di luar negeri, kolaborasi penelitian, pengabdian dengan institusi internasional.

Melalui penghargaan ini diharapkan dapat membuka banyak peluang dan manfaat positif bagi pengembangan program studi, mahasiswa, dosen, serta masyarakat secara keseluruhan. Jaringan yang kuat dapat menjadi salah satu kunci kesuksesan dalam meningkatkan kualitas dan pengaruh sebuah institusi pendidikan. [mj]

Berita Terkait