PAI FITK UIN Malang – Acara Islamic Education Festival (IEF) 2025 resmi ditutup pada Minggu malam, 19 Oktober 2025, di Lapangan Utama UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Penutupan kegiatan berlangsung khidmat dan penuh semangat dengan menghadirkan rangkaian acara seperti pembacaan Al-Qur’an, Maulid Simtudduror, Qiyam, Mauidhoh Hasanah, dan Sholawat bersama. Tahun ini, IEF mengusung tema “Menumbuhkan jiwa ukhuwah islamiyah dengan semangat dan integritas dalam membentuk generasi yang berkualitas”, yang mencerminkan semangat mahasiswa untuk memperkuat nilai keislaman dan solidaritas di lingkungan kampus.

Kegiatan dimulai pukul 18.45 WIB dengan pembukaan dan doa, kemudian dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan Maulid Simtudduror oleh tim Majlis Thoriqul Jannah. Suasana semakin semarak dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol rasa syukur atas terlaksananya seluruh rangkaian kegiatan IEF 2025. Pada sesi Mauidhoh Hasanah,Gus H. Idris Al-Marbawi hadir sebagai penceramah tamu dengan menyampaikan pesan penting tentang ukhuwah dan integritas generasi muda Islam. Ceramah beliau disambut antusias oleh para hadirin yang memenuhi area lapangan utama.
Menjelang penutupan, Majlis Thoriqul Jannah kembali memimpin lantunan sholawat penutup yang diikuti bersama-sama oleh peserta dan panitia, menciptakan suasana penuh kedamaian. Acara resmi ditutup pukul 21.55 WIB dan diakhiri dengan sesi foto bersama. Ketua panitia menyampaikan harapannya agar kegiatan seperti IEF terus diselenggarakan setiap tahun sebagai wadah memperkuat ukhuwah islamiyah dan menumbuhkan semangat keislaman mahasiswa. Penutupan IEF 2025 pun meninggalkan kesan sekaligus religius mempertegas nilai kebersamaan dan keutuhan di lingkungan UIN Malang.







